Mufasyahnews.com, Makassar – Tim Mahasiswa Program Kreativitas Mahasiswa (PKM-PM) Universitas Muslim Indonesia (UMI) makassar sukses menyelesaikan rangkaian kegiatan yang inovatif di sekolah UPT SPF SDN Bawakaraeng III Kota Makassar dengan sukses, Kamis (18/07/2024).
Tim PKM-PM Edukasi BAJI’ (Bebas, Kreatif, Joyful, Interaktif) lolos mendapatkan pendanaan dari kementerian Ristek pada Ajang Pekan Kreativitas Mahasiswa 2024 tahun ini, Kolaborasi Tim terdiri dari empat orang yang diketuai oleh Siti Nurhalisa (Pendidikan Bahasa Inggris Fakultas Sastra UMI yang beranggotakan Nurul Fadhilah (Teknik Industri), Febriana Putri (Pendidikan Bahasa Inggris) dan Rahul Purnama (Teknik Industri).
Menurut Siti Nurhalisa, adapun tujuan program Edukasi BAJI’ pengolahan limbah plastik sekali pakai untuk menumbuhkan kesadaran serta pengetahuan kepada mitra bahwa limbah plastik yang sering digunakan setiap harinya bisa diolah menjadi suatu produk yang bermanfaat dan memiliki nilai yang sangat berguna.
Sasaran produk dan proses edukasi pengolahan limbah ini adalah siswa kelas 5 yang juga memiliki antusias dan inisiatif yang tingg saat pelaksanaan proses praktik pengolahan limbah dengan pendampingan tim dan guru.
Tahap proses pengolahan limbah tim PKM-PM UMI menggunakan metode pengumpulan limbah yang berada dilingkungan sekolah, pemilahan berdasarkan jenis limbah, pelelehan dengan menggunakan oven, terakhir pembentukan dan penghalusan.
Program ini merupakan satu inovasi yang baru bagi kami dan solusi pemecahan masalah sampah plastik yang sangat kreatif dan inovatif, juga memotivasi kami sebagai pendidik tentang tata cara pengolahan sampah menurit Rifka Mulka, S.Pd yang merupakan Wali kelas 5 selaku sasaran mitra.
Kolaborasi dua jurusan serta usaha kerja keras dan kekompakan tim PKM-PM UMI berhasil membuat 3 produk: Meja sebagai sarana belajar, Spin yang dilengkapi kalimat dan Gantungan Vocabulary dengan gambar bernuansa Bahasa Inggris guna menambah pengetahuan siswa dan sebagai media ajar guru melalui kreativitas yang dihasilkan dari olahan limbah plastik sekali pakai.
Produk yang dihasilkan adik mahasiswa UMI sangat bermanfaat sebagai media pembelajaran” Ungkap Dewi Sartika, S.Pd., M.Pd selaku guru Bahasa Inggris.
Kepala Sekolah Hasbillah, S.Pd., M.Pd, memberikan tanggapan positif terkait program tim PKM-PM UMI “Melihat proses dari awal pemilahan sampah yang baik untuk diolah dan produk yang dirancang hingga pameran luar biasa karna sampah yang ada disekolah bisa dimanfaatkan.
Kolaboratif yang memberikan inovasi dan inspirasi kepada sekolah dalam mengurangi populasi sampah yang berada dilingkungan sekolah dan saya ucapkan terimakasih telah mempraktikkan pengolahan sampah hal ini bisa menjadi bahan diskusi problem solving yang inovatif dan progresif.
Penulis : Siti Nurhalisa