250 Penari Kolosal Siswi SMP se Kota Makassar Tampil di Pembukaan F8 2023

- Admin

Rabu, 23 Agustus 2023 - 23:13 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ratusan siswi SMP se Kota Makassar turut memeriahkan acara pembukaan yang spektakuler tersebut

Ratusan siswi SMP se Kota Makassar turut memeriahkan acara pembukaan yang spektakuler tersebut

Mufasyahnews.com, Makassar – Acara tahunan Makassar Internasional Eight Festival atau Makassar F8 2023 resmi dibuka. Ratusan siswi SMP se Kota Makassar turut memeriahkan acara pembukaan yang spektakuler tersebut.

Sebanyak 250 Siswi SMP se Kota Makassar mempersembahkan tari kolosal pa’rimpungang ri mangkasara di atas panggung pembukaan F8 Makassar di Anjungan Pantai Losari, Rabu (23/08/2023) Malam.

Ratusan pelajar tersebut merupakan binaan dari Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Makassar. Kepala Disdik Kota Makassar Muhyiddin, menjelaskan tarian ini merupakan tari kreasi yang menggambarkan keanekaragaman budaya daerah Sulawesi Selatan (Sulsel) yang ada di Kota Makassar.

“Penarinya semua anak-anak dari sekolah SMP se- Makassar. Tarian ini merupakan seni tari baru dari lagu pa’rimpungang ri mangkasara yang kita aransemen sehingga sedikit lebih modern,” jelas Muhyiddin

Muhyiddin melanjutkan, melalui koreografinya, tarian ini mengirim pesan dengan harapan masyarakat selalu menjunjung tinggi nilai-nilai persatuan dalam membangun kota Makassar dengan prinsip Toddopuli atau A’bulo si batang yang dilihat dengan sesuainya perkataan dan perbuatan.

Sementara itu, Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto menuturkan Makassar F8 sebagai acara tahunan yang menampilkan semua potensi seni dan pariwisata yang tentunya tidak lepas dari partisipasi dan kreativitas kalangan para pemuda.

Sehingga, dirinya berharap dengan adanya acara F8 ini menjadi ajang bagi Makassar semakin mengenalkan ragam budaya Makassar kepada dunia. Apalagi, pembukaan Makassar F8 ini dihadiri oleh sebanyak sebelas negara dari Asia dan Eropa.

“F8 adalah lokalisasi yang mengglobal. F8 adalah anak muda, kita lihat mulai dari di belakang panggung sampai pertunjukan pembukaan kita anak muda semua. Kita harap F8 kita ingin menjadi the best Waterfront event of the world,” harapnya.

Adapun opening ceremony Makassar F8 ini dibuka langsung oleh Menparekraf Sandiaga Uno, dan dihadiri oleh Staf Ahli Bidang Ekonomi dan Pembangunan RI, dan delegasi dari sejumlah negara diantaranya Australia, Jepang, Jerman, Malaysia dan USA.

Turut hadir pula, Wali Kota bogor dan Wali Kota Ternate. Acara Makassar F8 2023 ini dilangsungkan mulai dari 23 hingga 27 Oktober mendatang.

Berita Terkait

Kuliah Gratis & Dapat Biaya Hidup! Perguruan Tinggi KHARISMA College Buka Pendaftaran KIP Kuliah 2025
Pimpinan dan Dosen UMI Safari Ramadhan 5 Mesjid Desa Tamangapa Pangkep
Ilmu Komunikasi UMI Gelar Majelis Komunikasi: “Connect, Create, Collaborate”
BUMN Resmi Buka Rekrutmen Bersama 2025: Kesempatan Karier untuk Lulusan SMA hingga S2
Program Makan Bergizi Gratis (MBG) Tetap Berjalan Selama Ramadan 2025, Sajikan Menu Tahan Lama hingga Berbuka
Usut Tuntas TPPU Kampus UMI, GERMATEK: Lakukan Aksi Unjuk Rasa, di Depan Polda Sulsel dan Menara UMI
Pemilik Paten Swietenia Mahagoni (L) Jack, Resmi di Kukuhkan Sebagai Guru Besar Fakultas Farmasi UMI
KHARISMA College Tampilkan Beragam Jalur Penerimaan di EXPO LLDIKTI 9 Se-Sulawesi Selatan

Berita Terkait

Minggu, 16 Maret 2025 - 12:18 WITA

Pimpinan dan Dosen UMI Safari Ramadhan 5 Mesjid Desa Tamangapa Pangkep

Senin, 10 Maret 2025 - 18:41 WITA

Ilmu Komunikasi UMI Gelar Majelis Komunikasi: “Connect, Create, Collaborate”

Jumat, 7 Maret 2025 - 10:19 WITA

BUMN Resmi Buka Rekrutmen Bersama 2025: Kesempatan Karier untuk Lulusan SMA hingga S2

Kamis, 27 Februari 2025 - 17:26 WITA

Program Makan Bergizi Gratis (MBG) Tetap Berjalan Selama Ramadan 2025, Sajikan Menu Tahan Lama hingga Berbuka

Jumat, 7 Februari 2025 - 10:39 WITA

Usut Tuntas TPPU Kampus UMI, GERMATEK: Lakukan Aksi Unjuk Rasa, di Depan Polda Sulsel dan Menara UMI

Kamis, 6 Februari 2025 - 07:25 WITA

Pemilik Paten Swietenia Mahagoni (L) Jack, Resmi di Kukuhkan Sebagai Guru Besar Fakultas Farmasi UMI

Kamis, 30 Januari 2025 - 12:22 WITA

KHARISMA College Tampilkan Beragam Jalur Penerimaan di EXPO LLDIKTI 9 Se-Sulawesi Selatan

Jumat, 24 Januari 2025 - 18:28 WITA

Pj Gubernur Prof Fadjry Djufry Tinjau Langsung Uji Coba Makan Bergizi dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis di Kabupaten Luwu

Berita Terbaru

Opini

Membumikan Komunikasi Profetik Di Ruang Maya

Jumat, 21 Mar 2025 - 15:02 WITA