Satgas Dinas PU Kota Makassar Rutin Keruk Saluran Drainase, Antisipasi Genangan

- Admin

Selasa, 27 Juni 2023 - 13:37 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Dinas Pekerjaan Umum Kota Makassar melakukan upaya preventif jelang musim penghujan

Dinas Pekerjaan Umum Kota Makassar melakukan upaya preventif jelang musim penghujan

Mufasyahnews.com, Makassar – Dinas Pekerjaan Umum Kota Makassar melakukan upaya preventif jelang musim penghujan. Salah satunya, melakukan pengerukan drainase untuk mencegah terjadinya genangan di sejumlah wilayah di Kota Makassar. Seperti yang dilakukan di lokasi sekitar Jalan Andi Djemma dan Banta-Bantaeng, Selasa (27/06/2023).

Pengerukan saluran drainase dilakukan di titik Jalan Andi Djemma Lr 8 dan Lr 10. Delapan personel Tim Satgas Drainase dari Dinas PU Makassar dikerahkan untuk kegiatan ini.

Ketua Kelompok Tim Satgas Drainase Dinas PU Makassar Kaharuddin Dg Magga menyebutkan bahwa pengerukan sedimentasi pada saluran drainase ini membutuhkan waktu kurang dari satu bulan. Pengerukan dan pengangkatan seluruh sedimen dilakukan pada kedua sisi saluran drainase lokasi tersebut.

Sedimen yang telah diangkat kemudian dikarungkan untuk selanjutnya dikeringkan lebih dahulu sebelum diangkut oleh armada mobil truk operasional Dinas PU Makassar.

“Kami membutuhkan waktu kurang dari satu bulan dalam menyelesaikan lokasi ini yang memiliki panjang kurang lebih 100 meter. Pengerukan dilakukan pada  dua sisi drainase ini. Semoga pengerukan sedimen ini mampu mengatasi masalah genangan yang ada di Jalan Andi Djemma Lorong 8 dan Lorong 10 Banta-bantaeng. Karena dengan pengerukan ini akan melancarkan aliran air ke saluran sekunder dan kanal yang ada di Banta-bantaeng,” jelas Kaharuddin.

Berita Terkait

Sulsel Luncurkan Collaborative Digital Class, Dukung Transformasi Digital
Pemuda Muhammadiyah Kota Makassar Bersama Pimpinan Mcdonald’s Bagi Takjil dalam Rutan BNN Sulsel
Semarak Festival Ramadhan PC IMM Makassar Timur, Wujud Nyata Kepedulian di Kampung Binaan
Kuliah Gratis & Dapat Biaya Hidup! Perguruan Tinggi KHARISMA College Buka Pendaftaran KIP Kuliah 2025
Wali Kota Makassar Ajak Organisasi Kepemudaan Bersinergi dalam Pembangunan
BPJS Ketenagakerjaan dan Pemkot Makassar Perkuat Kolaborasi untuk Perlindungan Pekerja
Perkuat Sinergi, Munafri Arifuddin Hadiri Pengukuhan Kepala OJK Sulselbar
Wali Kota Makassar Hadiri Buka Puasa Bersama Kedubes Arab Saudi di Masjid Kubah 99

Berita Terkait

Kamis, 20 Maret 2025 - 18:10 WITA

Sulsel Luncurkan Collaborative Digital Class, Dukung Transformasi Digital

Rabu, 19 Maret 2025 - 08:07 WITA

Pemuda Muhammadiyah Kota Makassar Bersama Pimpinan Mcdonald’s Bagi Takjil dalam Rutan BNN Sulsel

Rabu, 19 Maret 2025 - 07:57 WITA

Semarak Festival Ramadhan PC IMM Makassar Timur, Wujud Nyata Kepedulian di Kampung Binaan

Selasa, 18 Maret 2025 - 08:27 WITA

Wali Kota Makassar Ajak Organisasi Kepemudaan Bersinergi dalam Pembangunan

Senin, 17 Maret 2025 - 20:23 WITA

BPJS Ketenagakerjaan dan Pemkot Makassar Perkuat Kolaborasi untuk Perlindungan Pekerja

Senin, 17 Maret 2025 - 20:18 WITA

Perkuat Sinergi, Munafri Arifuddin Hadiri Pengukuhan Kepala OJK Sulselbar

Minggu, 16 Maret 2025 - 19:26 WITA

Wali Kota Makassar Hadiri Buka Puasa Bersama Kedubes Arab Saudi di Masjid Kubah 99

Minggu, 16 Maret 2025 - 12:18 WITA

Pimpinan dan Dosen UMI Safari Ramadhan 5 Mesjid Desa Tamangapa Pangkep

Berita Terbaru

Opini

Membumikan Komunikasi Profetik Di Ruang Maya

Jumat, 21 Mar 2025 - 15:02 WITA