Fatmawati Rusdi Raih Apresiasi Perempuan Berpengaruh Kategori Pemimpin

- Admin

Selasa, 29 Agustus 2023 - 11:39 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Dalam rangka International Women’s Equality Day di bulan Agustus 2023, Wakil Wali Kota Makassar, Fatmawati Rusdi tercatat masuk dalam daftar perempuan berpengaruh di Indonesia

Dalam rangka International Women’s Equality Day di bulan Agustus 2023, Wakil Wali Kota Makassar, Fatmawati Rusdi tercatat masuk dalam daftar perempuan berpengaruh di Indonesia

Mufasyahnews.com, Makassar – Dalam rangka International Women’s Equality Day di bulan Agustus 2023, Wakil Wali Kota Makassar, Fatmawati Rusdi tercatat masuk dalam daftar perempuan berpengaruh di Indonesia versi portal media Dream.co.id.

Fatmawati menyabet kategori Influential In Female Leadership atau pemimpin perempuan yang berpengaruh.

Kegiatan ini dihadiri oleh Deputi V Kantor Kepala Staf Presiden (KSP), Jaleswari Pramodhawardani, Staf Ahli Menteri Bidang Komunikasi dan Media Massa, Prof Dr. Widodo Miktiyo.

Apresiasi diberikan langsung oleh Deputi V Kantor Kepala Staf Presiden (KSP), Jaleswari Pramodhawardani, pada malam Apresiasi Perempuan Berpengaruh, di Hotel Aryaduta Menteng, Jakarta, Senin (28/08/2023).

Karenanya, Fatmawati Rusdi berterima kasih atas dipilihnya masuk sebagai perempuan yang berpengaruh.

Ia mengaku bangga karena di zaman sekarang perempuan berangsur-angsur mempunyai kesempatan meskipun tidak seluas laki-laki.

“Alhamdulillah atas apresiasinya. Perempuan memiliki tantangan terbesar dalam kepemimpinan khususnya di politik dan pemerintahan. Karena, kita masih menganut sistem patriarki kesempatan perempuan untuk menjadi pemimpin masih terbatasi karena persepsi masyarakat mengenai pembagian peran antara laki-laki dan perempuan, yang cenderung bias ke arah membatasi peran perempuan pada urusan rumah tangga,” ucapnya.

Torehan yang dicapai Fatmawati ini membuat Ia berpesan kepada generasi penerus bangsa untuk jangan bosan-bosan menggali potensi dalam diri dan meningkatkan skill.

“Harus berjuang dan percaya diri. Tak peduli berasal dari mana dan lahir dari mana tapi generasi penerus khususnya perempuan harus punya tekad dan keinginan yang kokoh untuk mewujudkan cita-citanya,” ajak Fatmawati.

Dream.co.id memiliki penilaian tersendiri dalam menentukan list perempuan berpengaruh. Daftar itu mewakili perempuan dalam beberapa kategori yaitu bisnis, keuangan, media dan pemimpin dan politik.

Para wanita berpengaruh yang masuk dalam daftar tersebut, dinilai Dream.co.id mampu menghasilkan pengaruh di sektornya masing-masing. Mereka dinilai memiliki pandangan yang modern dan visioner.

Selain Fatmawati Rusdi, berikut deretan yang masuk dalam daftar perempuan berpengaruh yakni Dr. Ninik Rahayu, Ketua Dewan Pers, Wakil Ketua I Tim Penggerak PKK Provinsi Kalimantan Timur, Erni Makmur, Wali Kota Semarang, Hevearita G. Rahayu, Ketua Umum Apindo, Shinta W Kamdani, Wakil Direktur Utama PT Bank Mandiri, Alexandra Askandar.

Tak lupa juga Fatmawati berterimakasih kepada Dream.co.id dan Diadona.co sebagai platform yang menyebarluaskan kerja-kerja baik seluruh pihak yang terlibat.

“Kami berharap support media online semuanya tetap dapat berlanjut menyebarluaskan program-program Pemerintah Kota Makassar dengan baik,” harapnya.

Berita Terkait

Sulsel Luncurkan Collaborative Digital Class, Dukung Transformasi Digital
Pemuda Muhammadiyah Kota Makassar Bersama Pimpinan Mcdonald’s Bagi Takjil dalam Rutan BNN Sulsel
Semarak Festival Ramadhan PC IMM Makassar Timur, Wujud Nyata Kepedulian di Kampung Binaan
Kuliah Gratis & Dapat Biaya Hidup! Perguruan Tinggi KHARISMA College Buka Pendaftaran KIP Kuliah 2025
Wali Kota Makassar Ajak Organisasi Kepemudaan Bersinergi dalam Pembangunan
BPJS Ketenagakerjaan dan Pemkot Makassar Perkuat Kolaborasi untuk Perlindungan Pekerja
Perkuat Sinergi, Munafri Arifuddin Hadiri Pengukuhan Kepala OJK Sulselbar
Wali Kota Makassar Hadiri Buka Puasa Bersama Kedubes Arab Saudi di Masjid Kubah 99

Berita Terkait

Kamis, 20 Maret 2025 - 18:10 WITA

Sulsel Luncurkan Collaborative Digital Class, Dukung Transformasi Digital

Rabu, 19 Maret 2025 - 08:07 WITA

Pemuda Muhammadiyah Kota Makassar Bersama Pimpinan Mcdonald’s Bagi Takjil dalam Rutan BNN Sulsel

Rabu, 19 Maret 2025 - 07:57 WITA

Semarak Festival Ramadhan PC IMM Makassar Timur, Wujud Nyata Kepedulian di Kampung Binaan

Selasa, 18 Maret 2025 - 08:27 WITA

Wali Kota Makassar Ajak Organisasi Kepemudaan Bersinergi dalam Pembangunan

Senin, 17 Maret 2025 - 20:23 WITA

BPJS Ketenagakerjaan dan Pemkot Makassar Perkuat Kolaborasi untuk Perlindungan Pekerja

Senin, 17 Maret 2025 - 20:18 WITA

Perkuat Sinergi, Munafri Arifuddin Hadiri Pengukuhan Kepala OJK Sulselbar

Minggu, 16 Maret 2025 - 19:26 WITA

Wali Kota Makassar Hadiri Buka Puasa Bersama Kedubes Arab Saudi di Masjid Kubah 99

Minggu, 16 Maret 2025 - 12:18 WITA

Pimpinan dan Dosen UMI Safari Ramadhan 5 Mesjid Desa Tamangapa Pangkep

Berita Terbaru

Opini

Membumikan Komunikasi Profetik Di Ruang Maya

Jumat, 21 Mar 2025 - 15:02 WITA