Mufasyahnews.com, Makassar – Tiga pemuda/i asal Sulawesi Selatan (Sulsel) menghidupkan semangat literasi dalam memperingati Kemerdekaan Indonesia yang ke-78 dengan peluncuran buku “Jalan Panjang Bonus demografi Kita”.(03/08/2023)
Buku “Jalan Panjang Bonus demografi Kita” merupakan gagasan yang dimotori oleh Alfitra Mappunna, Astri Anggriani, dan Moch Imran. Buku ini memaparkan terkait langkah proaktif yang sudah seharusnya dilakukan oleh pemuda dalam menyambut bonus demografi.
Alfitra Mappunna menjelaskan “Buku Jalan Panjang Bonus Demografi Kita, merupakan hasil kolaborasi terkait potensi bonus demografi yang nantinya para pemuda yang mengambil peran. Melalui buku ini kami berharap dapat menjadi salah satu langkah dalam mendukung kesuksesan menuju bonus demografi dan sebagai jalan penguatan literasi khususnya dikalangan pemuda”
Astri Anggriani menambahkan” Perayaan kemerdekaan Indonesia menjadi momentum dalam merefleksi kembali tugas utama bagi pemuda sebagai pembawa perubahan seperti yang telah dituangkan dalam buku ini ”
Buku ini tidak hanya memberi ruang bagi pemuda untuk meraih pemahaman tentang bonus demografi, tetapi buku ini juga mendorong para pembaca ikut berpartisipasi dalam menyambut masa kejayaan Indonesia.
Moch Imran menyatakan “Buku Jalan Panjang Bonus demografi adalah langkah awal kami dalam mendorong pemuda/i untuk mengambil peran dalam menghadapi tantangan bonus demografi”.
Buku ini menjadi jembatan antara konsep dan tindakan, mendorong pemuda/i untuk keluar dari zona nyaman dan mengambil langkah-langkah konkret dalam mewujudkan cita-cita kemajuan. Melalui kata-kata dan wawasan yang disajikan dalam buku ini, pemuda/i diundang untuk terlibat aktif dalam menghubungkan wawasan dengan tindakan nyata.