Dekranasda Sulsel Akan Gelar Preloved For Charity, Beramal di Bulan Ramadan

- Admin

Minggu, 10 Maret 2024 - 12:42 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Provinsi Sulawesi Selatan akan melakukan kegiatan amal di bulan Ramadan

Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Provinsi Sulawesi Selatan akan melakukan kegiatan amal di bulan Ramadan

Mufasyahnews.com, Makassar – Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Provinsi Sulawesi Selatan akan melakukan kegiatan amal di bulan Ramadan 1445 Hijriah.

Kegiatan yang bertajuk “Dekranasda Preloved For Charity” ini akan berlangsung pada tanggal 23 Maret – 1 April 2024.

Penjabat Ketua Dekranasda Sulsel, Sofha Marwah Bahtiar, mengatakan, kegiatan ini dalam rangka menyemarakkan dan menambah nilai ibadah di Bulan Suci Ramadan.

Untuk membahas persiapan kegiatan itu, Sofha Marwah memimpin langsung rapat persiapan kegiatan tersebut secara virtual yang diikuti oleh Dekranasda Kabupaten/Kota, Minggu, 10 Maret 2024.

“Ibu-ibu Ketua Dekranasda, Ibu Wakil, dan Ibu Sekda yang ada di Kabupaten/Kota, diharapkan untuk ikut serta dalam kegiatan amal ini,” pesannya.

Sofha Marwah menjelaskan, kegiatan tersebut bertujuan untuk penggalangan dana yang nantinya akan digunakan untuk membantu anak-anak pembuat kerajinan, pembinaan UMKM di Kabupaten/Kota, dan lainnya.

Nantinya, puncak acara yang digelar pada 29 Maret 2023, akan dilakukan peragaan busana oleh Ketua Dekranasda Kabupaten/Kota, sebelum nantinya akan dilelang untuk kegiatan amal.

Menjelang memasuki bulan suci Ramadan, Sofha Marwah tak lupa mengucapkan, mohon maaf lahir dan batin kepada para Dekranasda Kabupaten/Kota yang mengikuti secara virtual.

Sementara itu, Ketua Pelaksana Kegiatan, Ainun Jahariah, menjelaskan secara teknis terkait kegiatan Dekranasda Preloved For Charity ini.

Berita Terkait

BMKG Peringatkan Cuaca Ekstrem di Sulsel, BPBD Minta Warga Waspada Banjir
Skandal Korupsi Proyek Perpustakaan Maros: PPTK dan Tim Teknis Diduga Kebal Hukum, Mahasiswa Bergerak!
Pj Sekda Makassar Irwan Rusfiady Adnan Buka Forum Perangkat Daerah Dinas PU
Sidang Perdana Oknum TNI AL dalam Kasus Penembakan Bos Rental Digelar Hari Ini!
Andi Saipul Tegaskan Akan Jadikan Sulsel sebagai Pusat Pertanian Modern dan Unggul!
Segera Dilantik, DPD KNPI Kota Makassar Siap Rangkul dan Berdayakan Pemuda
Rapat Paripurna DPRD Makassar Tetapkan Appi – Aliyah sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Terpilih 2025-2030
Pemkot Salatiga Belajar dari Sulsel: Menguatkan Kehumasan, Mempererat Sinergi
Tag :

Berita Terkait

Selasa, 11 Februari 2025 - 17:15 WITA

BMKG Peringatkan Cuaca Ekstrem di Sulsel, BPBD Minta Warga Waspada Banjir

Selasa, 11 Februari 2025 - 08:36 WITA

Skandal Korupsi Proyek Perpustakaan Maros: PPTK dan Tim Teknis Diduga Kebal Hukum, Mahasiswa Bergerak!

Senin, 10 Februari 2025 - 12:59 WITA

Pj Sekda Makassar Irwan Rusfiady Adnan Buka Forum Perangkat Daerah Dinas PU

Senin, 10 Februari 2025 - 07:46 WITA

Sidang Perdana Oknum TNI AL dalam Kasus Penembakan Bos Rental Digelar Hari Ini!

Sabtu, 8 Februari 2025 - 16:51 WITA

Andi Saipul Tegaskan Akan Jadikan Sulsel sebagai Pusat Pertanian Modern dan Unggul!

Sabtu, 8 Februari 2025 - 15:10 WITA

Rapat Paripurna DPRD Makassar Tetapkan Appi – Aliyah sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Terpilih 2025-2030

Jumat, 7 Februari 2025 - 16:03 WITA

Pemkot Salatiga Belajar dari Sulsel: Menguatkan Kehumasan, Mempererat Sinergi

Jumat, 7 Februari 2025 - 15:56 WITA

Pemkot Makassar Gelar Rakorsus Pendapatan Daerah, Harap PAD 2025 Bisa Tembus 2 Triliun

Berita Terbaru