Abrifirman Halby Terpilih sebagai Ketua DPC SPPI Cabang Regional 4 Periode 2023–2026

- Admin

Sabtu, 9 Desember 2023 - 20:31 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Mufasyahnews.com, Makassar  – Abrifirman Halby terpilih sebagai Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Serikat Pekerja Pelabuhan Indonesia (SPPI) Bersatu Cabang Regional 4 Periode 2023 – 2026, Sabtu (9/12/2023).

Terpilihnya Abrifirman Halby setelah dilakukan pemungutan suara langsung yang dilakukan di Ruang Serbaguna Lantai 7 Kantor Pelindo di Makassar, Jumat (8/11/2023).

Dalam pemilihan tersebut, Abrifirman Halby menang setelah berhasil menjaring sebanyak 55 suara, mengalahkan Yogie Adhyaksa Beda yang hanya mengumpulkan sebanyak 15 suara, dengan 1 kertas suara yang rusak sehingga total semuanya ada 71 suara.

Dalam sambutannya, Abrifirman Halby berterima kasih kepada Yogie Adhyaksa Beda yang telah menerima kemenangannya dengan besar hati. “Terima kasih Yogie dan jangan kecewa, kita akan bersinergi dan sama-sama berjuang untuk serikat pekerja di Regional 4,” ujarnya.

Menurut Abrifirman, dengan terpilihnya dia sebagai Ketua DPC Serikat Pekerja Pelabuhan Indonesia (SPPI) Bersatu Cabang Regional 4 Periode 2023 – 2026, hal pertama yang mau diperjuangkan adalah keadilan.

“Karena kalau kita sudah mendapat keadilan, kita pasti akan sejahtera. Dan kalau kita sejahtera, otomatis martabat kita akan semakin meningkat, perusahaan juga akan melaju semakin tinggi. Intinya kalau pegawai sejahtera, otomatis perusahaan juga akan mendapatkan manfaatnya,” beber dia.

Dia juga menekankan bahwa, “Kita harus bersatu, kita juga harus percaya diri.”

Sementara itu lanjut Abrifirman, usai terpilih sebagai Ketua DPC Serikat Pekerja Pelabuhan Indonesia (SPPI) Bersatu Cabang Regional 4 Periode 2023 – 2026, program pertama yang akan dilakukan adalah menyusun pengurus SPPI Cabang Regional 4.

“Setelah itu kita juga akan melanjutkan ke cabang-cabang. Kita akan dorong cabang untuk juga melakukan pemilihan kembali Ketua SPPI. Kita akan rangkul cabang-cabang.”

“Kita juga akan dukung manajemen untuk meningkatkan perusahaan dengan mengedepankan keadilan, kesejahteraan, dan martabat pegawai. Semoga berkah pemilihan Ketua DPC SPPI kali ini,” tukasnya.

Abrifirman juga menyampaikan bahwa hasil dari pemilihan Ketua DPC SPPI Regional 4 ini akan disampaikan ke Dewan Pimpinan Pusat (DPP) SPPI secepatnya.

Ketua Formatur Pelaksanaan Pemilihan Ketua DPC SPPI Cabang Regional 4 Periode 2023 – 2026, Zainul Wisuda berharap dengan terpilihnya Abrifirman Halby maka dapat menyampaikan keselarasan aspirasi seluruh pegawai Regional 4, untuk kesejahteraan bersama.

“Semoga posisi sebagai Ketua DPC SPPI Cabang Regional 4 Periode 2023 – 2026 yang diemban Abrifirman berkah dan amanah, utamanya bagi seluruh pegawai Pelindo di Regional 4,” tutupnya.

Berita Terkait

Makassar Tuan Rumah, Pj Sekda Kota Makassar Buka Resmi Rakornas ke 3 Forum Dewan Pendidikan Indonesia
Cegah Stunting, Indira Yusuf Ismail Ajak IRT dan Mahasiswa di Kelurahan Pampang
Supratman Dilantik Sebagai Ketua, Pelantikan Anggota DPRD Kota Makassar Berlangsung Khidmat
Sumpah Jabatan Anggota DPRD, Wali Kota Makassar Tekankan Kepentingan Publik dan Sukseskan Pilkada Serentak
Pemkot Makassar Berikan Bonus Tambahan dan Apresiasi kepada Pemenang MTQ XXXIII Tingkat Provinsi Sulsel
DPRD dan Pemkot Makassar Sahkan Empat Ranperda di Akhir Masa Jabatan
Presiden Jokowi Resmikan RS Kemenkes Makassar, Wali Kota Makassar: Pusat Layanan Kesehatan OJK
Dialog Lorong Manuruki Dorong Isu Lawan Hoax dan Pelayanan 112

Berita Terkait

Rabu, 11 September 2024 - 17:00 WIB

Makassar Tuan Rumah, Pj Sekda Kota Makassar Buka Resmi Rakornas ke 3 Forum Dewan Pendidikan Indonesia

Selasa, 10 September 2024 - 08:51 WIB

Cegah Stunting, Indira Yusuf Ismail Ajak IRT dan Mahasiswa di Kelurahan Pampang

Senin, 9 September 2024 - 14:59 WIB

Supratman Dilantik Sebagai Ketua, Pelantikan Anggota DPRD Kota Makassar Berlangsung Khidmat

Minggu, 8 September 2024 - 12:11 WIB

Pemkot Makassar Berikan Bonus Tambahan dan Apresiasi kepada Pemenang MTQ XXXIII Tingkat Provinsi Sulsel

Sabtu, 7 September 2024 - 08:09 WIB

DPRD dan Pemkot Makassar Sahkan Empat Ranperda di Akhir Masa Jabatan

Jumat, 6 September 2024 - 18:11 WIB

Presiden Jokowi Resmikan RS Kemenkes Makassar, Wali Kota Makassar: Pusat Layanan Kesehatan OJK

Kamis, 5 September 2024 - 18:31 WIB

Dialog Lorong Manuruki Dorong Isu Lawan Hoax dan Pelayanan 112

Kamis, 5 September 2024 - 10:35 WIB

Pelindo Mengajar 2024: Executive Director 4 Berbagi Ilmu, Membangun Masa Depan

Berita Terbaru