Wali Kota Makassar Buka Mukernas-Munaslub Perhimpunan Indonesia Tionghoa: Semoga Hasilkan Resolusi Indonesia Kuat

- Admin

Senin, 5 Juni 2023 - 03:16 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto secara resmi membuka Mukernas IV dan Munaslub II Perhimpunan Indonesia Tionghoa (INTI) 2023

Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto secara resmi membuka Mukernas IV dan Munaslub II Perhimpunan Indonesia Tionghoa (INTI) 2023

Mufasyahnews.com, Makassar – Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto secara resmi membuka Mukernas IV dan Munaslub II Perhimpunan Indonesia Tionghoa (INTI) 2023.

“Dengan ucapan, Bismillahirrahmanirrahim, izinkan saya membuka Mukernas IV dan Munaslub II Perhimpunan Indonesia Tionghoa,” kata Ramdhan Pomanto disambut tepuk tangan Peserta Mukernas IV dan Munaslub II Perhimpunan INTI dalam acara Gala Dinner di Kediaman Wali Kota Makassar, Jl Amirullah, Kamis (01/06/2023).

Danny Pomanto sapaan akrab Ramdhan Pomanto mengharapkan semoga acara Perhimpunan Indonesia Tionghoa menghasilkan resolusi menuju Indonesia yang kuat, resilient dan kolaborasi antar sesama.

“Insyaallah menjadi bagian dari kekuatan ekonomi kita untuk Indonesia Emas 2045,” harapnya.

Selain itu, Danny juga mengajak para peserta agar menikmati makanan-makanan enak di Makassar. Apalagi, branding Makassar Kota Makan Enak kian popular.

“Jangan khawatir, Mukernas dan Munaslub teman-teman tidak kekurangan makanan di Makassar karena Makassar memiliki rutinitas makan 24 jam,” ungkapnya, tersenyum.

Di samping itu, wali kota dua periode ini berterimakasih kepada INTI, pasalnya menjadi bagian terdepan dalam mengentas pandemi covid, sebelumnya.

Dari memfasilitasi APD untuk Nakes, obat-obatan hingga vaksin. “Terima kasih kontribusinya. Saya bangga, atas nama seluruh jajaran Pemkot Makassar dan masyarakat menyampaikan selamat datang dan enjoy di Makassar,” ucapnya.

Ketua PD INTI Sulsel Peter Gozal mengatakan, pihaknya mengucapkan terima kasih atas penyambutan luar biasa dari Wali Kota Makassar.

Juga, kepada pengurus pusat yang menjalankan Mukernas dan Munaslub di Makassar.

Untuk mensukseskan branding Kota Makassar yang baru itu, Peter juga mengajak para peserta agar menikmati makanan khas di Makassar. “Selamat menikmati kuliner di Makassar, jangan lupa makan ikan,” ajaknya.

Dalam Gala Dinner ini, sekira ada 15 PD dari 16 PD yang hadir.

Berita Terkait

Senam Sehat dan Pembagian KIA, Pj Gubernur Sulsel Ajak Anak-Anak Cintai Olahraga dan Kemandirian
Memperingati Hari Relawan International, Gerakan TurungTangan Berkolaborasi Dengan Kampus IMDE Mengadakan Festival Kerelawanan
BKGN 2024 Bersama RSGMP & FKG Universitas Hasanuddin Turut Berpartisipasi dalam Aksi Kolektif Hari Disabilitas Internasional 2024
Bulan Kesehatan Gigi Nasional 2024: “Berani Unjuk Gigi, Dukung Senyum Indonesia Lebih Kuat”
Teknologi Pepsodent AI Denta-Scan Lengkapi Layanan Konsultasi Gigi Online “Tanya Dokter Gigi by Pepsodent”
Nutrive Benecol Dukung Kulinerun APJI 2024: Promosikan Gaya Hidup Sehat Melalui Sportainment di Pantai Akkarena
5 Hari Menuju Penutupan Early Bird Kulinerun 2024: Kolaborasi Seru APJI DPD SULSEL dan Nutrive Benecol dengan Penampilan Spesial Ridwan Sau
Fashion Show ‘Makassar Sekalia’ Pamerkan Baju Adat Pengantin Bugis-Makassar di F8 2024

Berita Terkait

Minggu, 29 Desember 2024 - 19:18 WITA

Senam Sehat dan Pembagian KIA, Pj Gubernur Sulsel Ajak Anak-Anak Cintai Olahraga dan Kemandirian

Senin, 9 Desember 2024 - 12:44 WITA

Memperingati Hari Relawan International, Gerakan TurungTangan Berkolaborasi Dengan Kampus IMDE Mengadakan Festival Kerelawanan

Selasa, 3 Desember 2024 - 17:37 WITA

BKGN 2024 Bersama RSGMP & FKG Universitas Hasanuddin Turut Berpartisipasi dalam Aksi Kolektif Hari Disabilitas Internasional 2024

Senin, 2 Desember 2024 - 16:44 WITA

Bulan Kesehatan Gigi Nasional 2024: “Berani Unjuk Gigi, Dukung Senyum Indonesia Lebih Kuat”

Senin, 2 Desember 2024 - 13:09 WITA

Teknologi Pepsodent AI Denta-Scan Lengkapi Layanan Konsultasi Gigi Online “Tanya Dokter Gigi by Pepsodent”

Minggu, 10 November 2024 - 13:13 WITA

Nutrive Benecol Dukung Kulinerun APJI 2024: Promosikan Gaya Hidup Sehat Melalui Sportainment di Pantai Akkarena

Selasa, 17 September 2024 - 20:30 WITA

5 Hari Menuju Penutupan Early Bird Kulinerun 2024: Kolaborasi Seru APJI DPD SULSEL dan Nutrive Benecol dengan Penampilan Spesial Ridwan Sau

Jumat, 26 Juli 2024 - 07:21 WITA

Fashion Show ‘Makassar Sekalia’ Pamerkan Baju Adat Pengantin Bugis-Makassar di F8 2024

Berita Terbaru